NEWS
DETAILS
Selasa, 10 Jan 2017 11:20 - Paguyuban Honda West Borneo

Pontianak – Dalam rangka meningkatkan tertib berlalu lintas di kalangan pelajar, Astra Motor memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada pelajar sekolah tingkat SMA. Kegiatan yang di gelar pada tanggal 07 Januari 2017 ini diikuti oleh 70 an pelajar yang berasal dari berbagai kelas.

Marketing Region Head Astra Motor Pontianak Thomas Pradu mengatakan Pelajar memiliki peranan penting dalam upaya mengkampanye keselamatan berkendara untuk menekan angka kecelakaan lalulintas. Pelajar memiliki sikap yang cenderung homogen dan mudah dalam memberikan pengaruh kepada pelajar lainnya. “Untuk itu melalui edukasi ini, kami harapkan pelajar yang hadir dapat menciptakan budaya tertib lalulintas dan memberikan pengaruh yang positif kepada pelajar lainnya ” ungkap Thomas.

“ Kita sebagai pelajar yang taat hukum, harus lebih peduli lagi terhadap peraturan lalulintas, dan tidak lupa harus melindungi diri sendiri pada saat berkendara, bisa dengan menggunakan perlengkapan berkendara dan bisa juga dengan melakukan pengecekan kondisi kendaraan.” Ujar Pak Deden selaku Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan.

Dalam kegiatan ini para siswa/i sekolah di bekali ilmu tentang keselamatan berkendara dan  pengetahuan berkenaan kemampuan/skill berkendara dimana wajib menggunakan perlengkapan berkendara (Helm, Jaket, Sarung Tangan, Celana Panjang dan Sepatu).

RELATED
NEWS