NEWS
DETAILS
Minggu, 07 Jun 2020 10:46 - Honda Community Jawa Timur

Player Paguyuban BeAT Jawa Timur (PBJT) paling banyak lolos seleksi yang dilakukan Honda Community Jatim di Honda Community Esport National Competition. Ada 3 player Dari PBJT yang hari ini berkompetisi di Honda Community Esport National Competition. 

"Pengurus dan semua club di PBJT bangga kepada player yang bertanding di kompetisi nasional Mobile legends. Semoga semua player perwakilan dari PBJT dapat memaksimalkan skil mereka dalam kompetisi ini tentunya dengan rasa semangat yang tinggi agar dapat merawat tradisi Juara PBJT, " kata Randy dari PBJT. 

Berikut perwakilan Paguyuban BeAT Jawa Timur di Honda Community Esport National Competition. 

1.Nama : Ghifari Mulia Muhammad

- Jabatan di klub : Pembina

- Tahun masuk d klub : 2014

- Hobi selain motor : Gaming (PUBG)

- Riwayat touring : sowan ke Jakarta setelah mengahdiri acara HBTC tahun 2016. setelah dari Tasik, sempat ke Cimahi dulu untuk sowan ke anak BETRIC yg sampai sekarang jaketnya sering aku pakai 

- Riwayat Turney : lebih sering ikut turney PUBG Mobile daripada Mobile Legend, alasannya udah pindah divisi semua ke PUBG Mobile, dan juga beberapa kali mendapatkan juara di PUBG Mobile, salah satunya mendapatkan Juara 3 turney Honda Community Esports National Competition PUBG Mobile untuk mewakili MBOIS SQUAD MPM SURABAYA.

- Kesan & pesan ngikuti seleksi HC Jatim : 

• Kesan; aku berterima kasih kepada HC Jatim yg sudah pecaya memilihku kembali untuk berjuang di turney ini

• Pesan; harus selalu berjuang dan selalu membawa mental juara untuk memberikan hasil yg terbaik 

2.Nama : Fariq Afifi Gandhi (Paiq) 

- Jabatan di klub : Anggota

- Tahun masuk d klub : 2016

- Hobi selaen motor : Billiard, voly

- Riwayat touring : Rakernas Sragen

- Riwayat Turney : sering ikut turney tapi belum pernah juara????

- Kesan & pesan ngikuti seleksi HC Jatim : KESAN menurut saya lebih menantang sekali waktu seleksi HC JATIM ini karena persaingan sangat ketat sekali dan bikin grogi walaupun itu online, dan yg sangat sulit itu waktu per game di rotasi pemainnya soalnya belum sama kenal dan belum tau karakter permainan setiap individu jadi bangun chemistry lumayan susah. 

PESAN saya agenda kayak gini dibuat setiap tahun dan juga pihak dari pengda PBJT juga di adakan tourney antar club seJATIM

3 Nama : Dwi Saputra Zuliansyah

- Jabatan di klub : merchendise

- Tahun masuk d klub : 2016

- Hobi selaen motor : sepak bola, ngopi

- Riwayat touring : Rakernas Garut

- Riwayat Turney : ikut turnamen muse cup

- Kesan & pesan ngikuti seleksi HC Jatim : cukup menenggangkan banyak player mbois

RELATED
NEWS